BOGOR LEISURE PROJECT #2

12:45 AM


Ketika ditemui di Kedai Kita, perempuan yang menggunakan baju abu - abu tersebut akrab disapa dengan sebutan Agatha. Agatha datang ke Kedai Kita dengan sahabat perempuannya, mereka berdua sama – sama berasal dari Bekasi. Saat ini di usianya yang ke 20, Agatha sudah menjadi karyawan di bidang finance suatu perusahaan sembari menduduki bangku kuliah. Walaupun memiliki kesibukan sebagai mahasiswa dan berprofesi sebagai karyawan swasta, tidak menghalangi Agatha untuk mendirikan sebuah grup band dan tampil di berbagai cafe atau restaurant.

Selain itu, kesibukannya tersebut juga tidak menghalangi Agatha untuk mempunyai dan menikmati waktu luangnya. Kegiatan waktu luang yang Agatha lakukan adalah main alat musik, mencari tempat hiburan yang bisa dicapai dengan motor, dan quality time dengan keluarga, seperti membantu pekerjaan rumah atau hanya sekedar kumpul - kumpul keluarga. Agatha merasa setiap kegiatan waktu luang yang ia lakukan harus merupakan kegiatan yang positif.

“Kalo ada waktu luang biasanya swimming, play music, kebetulan punya grup band juga, terus olahraga. Pokoknya hal – hal yang positif.”

Hari itu, kunjungan Agatha dan sahabatnya ke bogor merupakan liburan yang tidak disengaja. Pada awalnya, Agatha bertujuan untuk pergi ke Bandung, tetapi karena adanya berbagai halangan, Agatha memutuskan untuk pergi ke Bogor dengan menggunakan motor. Begitu sesampainya di Bogor, Agatha dan sahabatnya langsung menuju ke Kedai Kita. Agatha memilih Kedai Kita sebagai salah satu destinasinya karena rekomendasi teman kantornya yang menyatakan bahwa Kedai Kita unggul akan mie hotplate dan pizza panggang buatannya. Selain itu, Agatha selalu menggunakan google dalam mencari referensi destinasi untuk berwisata.

Bagi Agatha, menggunakan motor ke Bogor tidak melelahkan, melainkan kegiatan yang menyenangkan dan hal ini bukan pertama kali untuk Agatha. Ditambah lagi menurut Agatha saat ini wisata di Bogor juga sudah jauh lebih asyik ketimbang tahun - tahun sebelumnya. Karena selain memiliki wisata alam, saat ini Bogor juga sudah memiliki berbagai cafe untuk nongkrong bersama teman – teman, “Oh jelas ada perubahan, jauh lebih asyik pasti. Karena ada cafe juga sekarang.” ujarnya. Agatha juga pernah beberapa kali manggung bersama grup bandnya di berbagai cafe di Bogor, sehingga Kota Bogor merupakan tempat leisure yang sesuai bagi Agatha.

You Might Also Like

0 comments

recent posts